TIFFANEWS.CO.ID,– Ketua DPD KNPI Merauke, Simon Petrus Balagaize ,Amd., mendaftar menjadi calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Daerah Pemilihan (Dapil) Provinsi Papua Selatan di Sekretariat KPU Kabupaten Merauke, Jl. Ahmad Yani Merauke, Minggu, (08/01).
Dalam pendaftaran itu, Simon Petrus Balagaize menyerahkan dukungan minimal pemilih dan diterima langsung oleh Anggota KPU Provinsi Papua Kordiv Teknis Penyelenggara Pemilu Fransiskus Letsoin, dan Koordinator Anggota KPU Provinsi Papua Selatan Adam Arisoi.
Proses pendaftaran juga disaksikan langsung oleh Anggota Bawaslu Provinsi Papua, Koordinator Wilayah Provinsi Papua Selatan, dan koordinator Divisi pencegahan dan partisipasi masyarakat.
“Proses penyerahan berkas berjalan lancar dan diterima baik oleh pelaksana Pemilihan Umum Provinsi Papua Selatan sehingga perlu kita mengapresiasi kerja dari seluruh elemen pelaksana” ujar Simon Balagaize.
Menurut Simon Balagaize, dirinya maju dalam kontestasi pemilihan umum 2024 dilandaskan pada komitmen dan kaderisasi dalam organisasi kepemudaan.
Dia mengatakan, komitmen dan kaderisasi yang terjadi selama ini dalam organisasi kepemudaan, lebih khusus KNPI telah membawa generasi muda di Provinsi Papua Selatan menunjukkan eksistensinya dalam segala lini termasuk dalam dunia politik.
“Proses kaderisasi dalam organisasi kepemudaan serta cita-cita untuk ikut membangun Provinsi Papua Selatan juga yang membawa saya hingga ikut dalam kontestasi politik di 2024 mendatang dengan percaya diri” sambung Simon.
Hingga saat ini, sudah sekitar 22 bakal calon telah mendaftarkan diri untuk ikut dalam pemilihan DPD RI Daerah Pemilihan Papua Selatan. (Ron)