TIFFANEWS.CO.ID,- Pj. Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Papua Selatan, Drs. Maddaremmeng, M.Si menyambut kedatangan Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Papua, Panglima Kodam XII/Cendrawasih, dan Kepala Badan Intelijen Negara Daerah (Kabinda) Papua dalam rangka Safari Pemilu dan Pilkada 2024, Selasa (10/10).
Acara Safari Pemilu ini kemudian dilanjutkan di Swissbell Hotel dan dihadiri oleh Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Papua Selatan yang mewakili Pj Gubernur Papua Selatan, bersama dengan Forkopimda, sebagai wujud sinergitas antara TNI, POLRI, Pemerintah Daerah, dan Penyelenggara Pemilu dalam menjaga keamanan dan kelancaran pemilihan tahun depan.
Kapolda Papua, Pangdam, dan Kabinda Papua tiba di Papua Selatan dengan tujuan untuk memastikan koordinasi yang baik antara kepolisian, TNI, dan pemerintah daerah dalam menjaga keamanan selama proses pemilihan yang akan datang.
Dalam acara yang dihelat dengan tajuk “Sinergitas TNI, POLRI, Pemerintah Daerah, dan Penyelenggara Pemilu dalam menyukseskan pemilu 2024 guna terwujudnya situasi Kamtibmas yang kondusif di Provinsi Papua Selatan,” hadir para tokoh yang bertanggung jawab atas pemeliharaan keamanan dan kelancaran proses demokrasi di Papua Selatan.
Mereka juga akan berkoordinasi dengan penyelenggara pemilu guna memastikan proses pemilihan berjalan lancar, adil, dan demokratis.
Pj Sekda Papua Selatan, dalam sambutannya, menyampaikan komitmen pemerintah daerah untuk mendukung penyelenggaraan pemilu dan pilkada yang aman dan kondusif.
Sekda uga menegaskan pentingnya kerjasama yang erat antara TNI, POLRI, dan pemerintah daerah dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.
Dalam suasana penuh semangat ini, safari pemilu dan pilkada 2024 di Papua Selatan dimulai. Semua pihak yang terlibat berkomitmen untuk bekerja sama dengan maksimal demi kesuksesan pemilihan yang akan datang, serta untuk menjaga stabilitas dan perdamaian di Provinsi Papua Selatan. (Ron)