TIFFANEWS.CO.ID,- Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kampung (DPMK) Kabupaten Merauke, Drs. Daud Hollenger,M.Pd menjgatakan, sebanyak 13 Badan Usaha Milik Kampung (BUMK) sudah berjalan dan saat ini sedang diupayakan untuk melakukan kerja sama .
Kerja sama yang dimaksud, kata Kadis DPMK, adalah menjalin kerja sama diantara BUMK dan kerjasama BUMK dengan dengan Universitas Musamus yang mengawal pembinaan dan pelatihan dalam pengembangan usaha tersebut.
Menurut Kadis DPMK, akses pasar merupakan hal yang penting dan perlu didorong termasuk mendapatkan suntikan modal usaha dari luar.
“Akses pasar masih didorong, semoga bisa mendapat Inves dari BUMDes di luar, sekaligus nanti meminta Universitas Musamus agar dapat membantu dalam memberikan pelatihan” kata Kadis DPMK Merauke, Daud Hollenger, Minggu (14/01/2024).
Daud menjelaskan, bahwa dari semua ini yang harus dimiliki adalah mental yang kuat dalam mempertahankan suatu usaha dapat berjalan baik dengan waktu yang cukup lama.
“Sebagai pengelola Badan Usaha Milik kampung yang paling diutamakan adalah dia harus berjiwa bisnis, karena tanpa itu semuanya sia-sia” tambahnya
Sebelumnya pada tanggal 4-7 Desember 2023 telah dilaksanakan kegiatan pelatihan penyusunan laporan keuangan BUMK dan Sosialisasi FORSA BUM Des di kabupaten Merauke yang digelar oleh Badan Pengawasan dan Pembangunan (BPKP) Perwakilan Provinsi Papua bersama DPMK setempat.
Dalam giat tersebut 13 BUMK yang ada dilibatkan untuk mengikuti pelatihan itu, agar kedepan pengurus BUMK dapat menyusun laporan keuangan secara mandiri.
13 BUMK/BUMDes itu antara lain”
1.BUMDes Deka (Kios/Warung) berada di kampung Deka, Kimaam.
2.BUMDes Mbuima Sakti Webu (Perdagangan daging rusa) berada di kampung Webu, Kimaam.
3.BUMDes Mondi Toponyar Komolom (Perikanan dan Daging) berada di kampung Komolom, Kimaam.
4.BUMDes Kiworo (Pertanian) berada di kampung Kiworo, Kimaam.
5.BUMDes Tirai Mentera Kalilam (Perikanan) berada di kampung Kalilam, Kimaam.
6.BUMDes Kuer Wema Kumbis (Perikanan) berada di kampung Kumbis, Kimaam.
7.BUMDes Cocaigerici Toray (Kerambu Apung) berada di kampung Toray, Sota.
8.BUMDes Nampai Barpe Nampai Berkupe Erambu (Kios Sembako) berada di kampung Erambu, Sota.
9.BUMDes Yanggandur (Penyulingan Minyak Kayu Putih) berada di kampung Yanggandur, Sota
10.BUMDes Mirraf Katib Nanggo Ivimahad (Budidaya Serai Merah) di kampung Ivimahad, Kurik.
11.BUMDes Namkad Oleb Sai Sanggase (Jasa Penyebrangan) di kampung Sanggase, Okaba.
12.BUMDes Nawari Sejahtera Muram Sari (Jasa Penggilingan Padi) di kampung Muram Sari, Semangga.
13.BUMDes Tri Sumber Jaya Nggayu (Desa Wisata) di kampung Nggayu, Ulilin.
(Djo)