TIFFANEWS.CO.ID,- Penjabat (Pj) Gubernur Papua Selatan, Prof. Dr. Ir. Apolo Safanpo, ST., MT., menyambut kedatangan Menteri Perdagangan Republik Indonesia, Dr. (HC) Zulkifli Hasan di Bandara Udara Mopah Merauke, Provinsi Papua Selatan, Selasa (23/1/2024).
Kedatangan Menteri Perdagangan di Merauke dalam rangka kunjungan kerja.
Tiba sekira Pukul 7 pagi, rombongan Menteri disambut dengan tari – tarian khas masyarakat Bumi Animha, Merauke. Pj Gubernur Apolo Safanpo mengalungi Mahkota Cenderawasih dan Noken kepada Menteri Zulkifli, tanda “Selamat Datang”.
Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Papua Selatan, Drs. Maddaremmeng, M.Si terlihat hadir mendampingi Gubernur bersama seluruh Forkopimda Papua Selatan.
Berseragam Baju Biru Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli juga disambut anggota partai PAN yang kompak berseragam sama dengannya.
Setelah seremonial penyambutan, Menteri Perdagangan melakukan perjalanan menuju tempat ia tinggal selama berkegiatan di Tanah Malind, Tanah Animha, Ibukota Papua Selatan.
Selain untuk melakukan konsolidasi Partai PAN, Zulkifli Hasan juga mendapat laporan dari Ketua DPW PAN Papua Selatan tentang adanya kerusakan jaringan internet.
Menteri Perdagangan berjanji akan menyampaikan persoalan ini kepada Menteri Kominfo untuk ditindaklanjuti.
“Menteri Perdagangan akan memberikan support serta menyampaikan persoalan ini ke Menkominfo dan dalam waktu dekat akan segera diperbaiki,” ujar Abdul Gani, Ketua DPW PAN Papua Selatan.
(Ron)