TIFFANEWS.CO.ID,- Penjabat (Pj) Gubernur Papua Selatan, Prof. Dr. Apolo Safanpo, ST.,MT., sampaikan Pemerintah Provinsi Papua Selatan komitmen bantu pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Wilayah Papua Selatan melalui program – program yang efektif.
“Ibu – ibu para pelaku UMKM di di wilayah Papua Selatan, Pemerintah siap membantu pelaku UMKM untuk tumbuh dan berkembang,” kata Apolo Safanpo dalam sambutan saat membuka Seminar Dharma Wanita Persatuan Provinsi Papua Selatan di Swiss-Bell Hotel, Senin (29/1/2024).
Pj. Gubernur Papua Selatan itu menjelaskan bahwa pada tahun 2023, melalui beberapa OPD, seperti Dinas Perindagkop dan Disporaparekraf, pemerintah sudah membantu para pelaku UMKM.
“Tahun ini kita akan tingkatkan lagi, baik jumlah bantuan maupun penerima bantuan,” tambahnya.
Apolo mencontohkan, misalnya pada Dinas Pekerjaan Umum, ia minta agar kegiatan – kegiatan dapat dipecah dalam beberapa kegiatan kecil.
“Misalnya kegiatan normalisasi dan restorasi saluran drainase dalam kota, kalau dibuat kegiatan besar senilai 10 milyar kegiatan itu hanya akan dikerjakan serta dinikmati oleh satu orang saja dan yang lain hanya menonton sebagai objek,” ujarnya.
Oleh karena itu, ia menyampaikan untuk per kegiatan itu dipecah kecil – kecil sekitar 250jt per kegiatan agar banyak pengusaha yang terlibat didalam pekerjaan itu.
“Maka saya minta kemarin dibuat kegiatan kecil dengan melibatkan banyak pengusaha lokal dan setiap pengusaha lokal kami minta untuk merekrut 10 tenaga kerja Orang Asli Papua (OAP) yang dibayar per hari 200 ribu supaya banyak orang yang terlibat dan banyak merasakan dampak dari kehadiran provinsi ini.,” jelasnya disambut tepuk tangan para hadirin.
Apolo juga menambahkan, perhatian pada UMKM juga dalam hal meningkatkan intensitas pendampingan, pembimbingan dan keikukersertaan dalam pembangunan Provinsi Papua Selatan. (Ron)