TIFFANEWS.CO.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Papua Selatan sukses melakukan pleno terhadap Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Merauke pada Kamis (07/03/2024) malam. Meskipun awalnya dijadwalkan pada Jumat (08/03/2024), pleno berlangsung lancar dari pukul 19.00 WIT hingga selesai.
Pleno tersebut memutuskan perolehan suara dan penentuan kursi DPR Provinsi Papua Selatan, khususnya untuk Kabupaten Merauke yang terdiri dari dua daerah pemilihan (Dapil). Dapil Papua Selatan I dengan 11 kursi dan Dapil Papua Selatan II dengan 5 kursi.
Hasil pleno menunjukkan sejumlah partai politik yang berhasil meraih kursi di DPR Provinsi Papua Selatan. Untuk Dapil I, PKB, PDIP, Partai Golkar, PKS, PSI, Perindo, dan PPP masing-masing memperoleh 1 kursi, sementara Gerindra dan NasDem masing-masing memperoleh 2 kursi. Sedangkan untuk Dapil II, PKB, Gerindra, PDIP, Partai Golkar, dan NasDem masing-masing memperoleh 1 kursi.
Partai Gerindra dan NasDem berhasil meloloskan 3 calegnya ke DPR Provinsi Papua Selatan dari Kabupaten Merauke, sementara Partai Golkar, PDIP, dan PKB berhasil meloloskan 2 calegnya.
Selain KPU Kabupaten Merauke, KPU Provinsi Papua Selatan juga telah melakukan pleno terhadap KPU Boven Digoel. Sedangkan KPU Mappi dan KPU Asmat masih menunggu giliran. Pleno untuk KPU Mappi dijadwalkan akan dilakukan pada Jumat (8/3) sore ini sekira pukul 16.00 WIT, namun masih menunggu kehadiran Bawaslu Mappi sehingga msih mengalami penundaan hingga malam hari. (Ron)