TIFFANEWS.CO.ID – Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Merauke, David Kainakaimu, menyampaikan dukungannya terhadap program pemerintah pusat mengenai penyediaan makanan bergizi untuk anak-anak di sekolah formal. Program ini rencananya akan diluncurkan dalam kunjungan Wakil Presiden Republik Indonesia, Gibran Rakabuming Raka, ke Merauke, ibu kota Papua Selatan, pada Rabu (15/1/2025).
“Kami dari DPD KNPI Kabupaten Merauke mengucapkan terima kasih atas perhatian pemerintah pusat terhadap kebutuhan gizi anak-anak, khususnya di Papua Selatan. Namun, kami berharap pelaksanaan program ini benar-benar tepat sasaran,” ujar Kainakaimu saat ditemui wartawan di Merauke pada Selasa (14/1/2025).
David menekankan bahwa program makanan bergizi tersebut seharusnya difokuskan pada anak-anak yang benar-benar membutuhkan, terutama yang bersekolah di daerah pinggiran. Menurutnya, banyak anak di wilayah kota sudah mendapatkan sarapan di rumah atau membawa bekal ke sekolah, sementara anak-anak di kampung sering kali tidak memiliki akses makanan bergizi.
“Merauke memiliki 22 distrik dan 179 kampung. Sayangnya, banyak anak-anak yang bersekolah di distrik terjauh sering kali luput dari program – program seperti ini. Kami harap pemerintah dapat lebih cermat menentukan sasaran,” tambahnya.
Kainakaimu juga mengajak pemerintah untuk melibatkan organisasi masyarakat dan lembaga swadaya masyarakat (LSM) yang selama ini telah bekerja mendampingi anak-anak putus sekolah dan mereka yang membutuhkan perhatian khusus. Beberapa organisasi seperti KNPI Merauke, Pemuda Katolik, Gamki, GMKI, dan lainnya telah menunjukkan kepedulian dengan dana swadaya mereka, termasuk membantu anak-anak pencandu lem Aibon.
“Kami meminta agar program ini tidak hanya menyasar anak-anak di sekolah formal, tetapi juga memperhatikan mereka yang tidak bersekolah. Jika hanya anak-anak sekolah formal yang diperhatikan, maka akan terasa tidak adil bagi adik-adik lainnya,” tegasnya.
Kainakaimu berharap pemerintah dapat bersinergi dengan berbagai pihak untuk memastikan bahwa program makanan bergizi ini memberikan manfaat nyata bagi seluruh anak di Kabupaten Merauke, terutama mereka yang berada di daerah terpinggirkan dan tidak memiliki akses yang memadai.