TIFFANEWS.CO.ID – Gubernur Papua Selatan, Apolo Safanpo, bersama Ketua Majelis Rakyat Papua Selatan (MRPS), Damianus Katayu, mengikuti Misa Sabtu Suci dalam rangka perayaan Paskah di Gereja Katolik Paroki St. Theresia Buti, Merauke, Sabtu (19/4/2025) malam.
Gubernur Apolo dan Ketua MRPS hadir lebih awal dan duduk bersama ratusan umat Katolik yang memadati gereja. Keduanya turut serta dalam seluruh rangkaian liturgi, termasuk prosesi pembakaran api suci dan lilin Paskah yang diawali dari samping gereja, melewati bagian depan, dan masuk kembali ke dalam gereja.
Dalam prosesi tersebut, Gubernur Apolo dan Demianus Katayu berjalan di belakang barisan umat yang mengarak api dan lilin suci.
“Atas nama pemerintah dan masyarakat Provinsi Papua Selatan, kami mengucapkan selamat merayakan Hari Raya Paskah,” ujar Gubernur Apolo Safanpo usai misa.
“Semoga Tuhan Yesus, Raja Semesta Alam, senantiasa menjaga, melindungi, dan memberkati kita sekalian,” tambahnya.
Ucapan serupa juga disampaikan Ketua MRPPS, Demianus Katayu. “Selamat merayakan Pesta Paskah untuk semua. Semoga kebangkitan Tuhan Yesus Kristus memberi inspirasi dan semangat bagi kita semua,” ucapnya.
Sabtu Suci merupakan hari perenungan atas kematian Yesus Kristus menjelang kebangkitan-Nya. Pada hari ini, umat Kristiani menantikan dengan penuh pengharapan akan kebangkitan-Nya yang membawa harapan baru.
Sebagai informasi, Misa Sabtu Suci di Paroki St. Theresia Buti diikuti oleh ratusan umat dan berlangsung penuh hikmat dari awal hingga akhir. (Ron)