TIFFANEWS.CO.ID,- Paus Fransiskus menunjuk Pastor Yanuarius Theofilus Matopai You, Pr menjadi Uskup Keuskupan Jayapura, Papua.
Pengumuman resmi Vatikan ini dibacakan oleh Uskup Emeritus Jayapura Mgr. Leo Laba Ladjar, OFM, dalam perayaan ekaristi di Katedral Kristus Raja Dok V Jayapura, Papua, Sabtu (29/10).
“Surat dari Nuntio, Duta Vatikan menyampaikan kepada saya agar saya mengumumkan di Gereja lokal di keuskupan ini bahwa Bapa Suci Paus Fransiskus telah mengangkat seorang untuk menjadi Uskup Jayapura yang baru meneruskan karya Anda. Berita ini dipublikasikan persisnya pada momen ini di Roma dan di seluruh dunia,” ujar Mgr Leo Laba saat perayaan ekaristi.
“Nama orang yang diangkat Paus ini adalah Romo Reverendus Dominus, Pastor Yanuarius Theofilus Matopai You, Pr,” lanjut Uskup Leo disambut tepuk tangan umat yang menghadiri misa di gereja Katedral Jayapura itu.
Pastor Yan You lahir di Kampung Uwebutu, pinggiran Danau Taage, Paniai 1 Januari 1961. Kampung Uwebutu berada di wilayah Paroki Santo Fransiskus Epuoto, Keuskupan Timika.
Pastor Yan menyelesaikan studi Filsafat dan Teologi di Sekolah Tinggi Filsafat dan Teologi Fajar Timur, Abepura, Papua. Ditahbiskan menjadi imam pada 16 Juni 1991 di Nabire dan menjalani Tahun Orientasi Pastoral (TOP) di Manado, Sulawesi Utara.
Pastor Yan pernah menjadi Pastor Paroki Kristus Terang Dunia Yiwika tahun 1991-1998. Kemudian menjadi Pastor Paroki Santo Willibrord Arso dan Dekan Dekanat Keerom tahun 1998-2002.
Ia juga pernah menjabat Vikaris Jenderal (Vikjen) Keuskupan Jayapura dan Pastor Paroki Katedral Kristus Raja Jayapura tahun 2002-2006.
Ia merampungkan studi Magister Psikologi (S-2) di Universitas Gajah Mada Yogyakarta tahun 2007-2010. Menyelesaikan studi doktor (Ph.D) jurusan Antropologi di Universitas Cendrawasih Jayapura tahun 2020.
Tercatat pula menjadi dosen STFT Fajar Timur, Ketua Yayasan Sekolah Tinggi Teologi Katolik (STTK) dan Kepala Rumah Pembetukan Formasi Santo Yohanes Maria Vianney, Keuskupan Jayapura (2010-sekarang);
Sejak 2016 hingga saat ini menjabat Ketua Komisi Pendidikan Keuskupan Jayapura dan Ketua Pengawas Yayasan Pendidikan dan Persekolahan Katolik (YPPK) Santo Fransiskus Asisi
Ketua dan Dosen STFT Fajar Timur dan Sekolah Tinggi Pastoral Kateketik (STPK) di Waena (2020-sekarang).
Dengan pengangkatan ini, maka Paus juga secara resmi menerima permohonan pengunduran diri Uskup Jayapura Mgr. Leo Laba Ladjar, OFM karena alasan usia.(*)