TIFFANEWS.CO.ID,- Di sela-sela kunjungan kerja (Kunker) Penjabat Gubernur (PJ) Provinsi Papua Selatan (PPS) Dr.Ir.Apolo Safanpo,ST.,MT dan Ketua TP PKK PPS, Ny.Ade Irma Suryani Safanpo,ST.,MT di Kabupaten Asmat, Dinas Kesehatan PPS menggelar Rapat Kerja Kesehatan Daerah (Rakerkesda) dengan seluruh jajaran Dinas Kesehatan Kabupaten Asmat.
Dari Agats, Asmat, Sabtu (11/3), wartawan tiffanews.co.id melaporkan, Rakerkesda tingkat Kabupaten Asmat bersama Dinkes PPS dibuka Pkl.17.00 WIT dan dihadiri semua jajaran Kesehatan Kabupaten Asmat. Sementara, hadir mewakili Gubernur PPS pada pembukaan Rekerkesda tingkat Kabupaten Asmat ini, Asisten I Bidang Pemerintahan, Drs Agus Joko Guritno,M.Si.
Kepala Dinas Kesehatan PPS, dr Benedicta Clementia Herlina Rahangiar,MARS, mengatakan Dinkes Papua Selatan dan Dinkes Kabupaten Asmat mulai Sabtu malam ini melaksanakan Rapat Kerja Kesehatan Daerah.
“Tujuan Rakerkesda ini selain untuk mengobarkan semangat pengabdian dan memperteguh kerjasama antar para tenaga kesehatan di tengah masyarakat Asmat yang dilayani juga guna mendapatkan masukan berharga, usul dan saran, kritik konstruktif, melakukan evaluasi serta menyusun program kerja bidang kesehatani,” kata dr Benedicta Clementia Herlina Rahangiar.
Menurutnya, Rakerkesda tingkat kabupaten ini bukan yang pertama digelar di Kabupaten Asmat tetapi pada pekan lalu telah digelar kegiatan yang sama di Kabupaten Mappi.
Dia mengakui bahwa kegiatan Rakerkesda Kabupaten Asmat yang digelar hari ini merupakan momentum yang sangat tepat setelah pada sekitar dua pekan lalu, Gubernur PPS Apolo Safanpo dan Bupati Asmat, Elisa Kambu,S.Sos bertemu dan bertukar pikran secara intens dengan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin di Jakarta guna membahas program percepatan pembangunan Bidang Kesehatan PPS Tahun 2023 termasuk program pembangunan kesehatan di Kabupaten Asmat.
Mengomentari kegiatan Rekerkesda tingkat Kabupaten Asmat ini, Wakil Ketua Komisi IX DPR RI yang membidangi Kesehatan dan Ketenagakerjaan, Emanuel Melkiades Laka Lena melalui sambungan telepon selularnya di Jakarta mengatakan, kegiatan Rakerkesda di Asmat yang berlangsung pada sela-sela kunjungan kerja Gubernur PPS merupakan tindakan yang cerdas -kreatif yang patut dicontohi banyak pihak.
“Ini kegiatan Rakerkesda yang cerdas dan kreatif. Memanfaatkan secara baik sekali kesempatan kunjungan gubernur PPS di Asmat dengan menggelar Raekrkesda sehingga rombongan Dinas Kesehatan tingkat Provinsi PPS ini tidak perlu lagi mencari dan mengeluarkan biaya khusus untuk membayar transportasi datang ke Asmat, selain menghemat biaya transportasi juga menghemat waktu dan tenaga,”kata Laka Lena.
Menurut Laka Lena, jika harus mencari waktu lain, berarti mereka harus mengeluarkan biaya transportasi dua kali, yatu pertama mengeluarkan biaya untuk ikut serta kunjungan kerja gubernur PPS dan kedua mengeluarkan biaya transportasi untuk datang lagi ke Asmat menggelar kegiatan Rakerkesda.
“Jika dapat mengeluarkan biaya (transportasi) satu kali untuk beberapa pekerjaan atau kegiatan yang bermanfaat seperti Rakerkesda ini, mengapa harus mencangeluarkan biaya dua kali utnuk dua kali datang ke Asmat gelar Rakerkesda? Ini tindakan dan langkah sangat bijak, cerdas, efektif dan efisien. Sekali mendayung- seribu pulau terlampaui” kata wakil rakyat daerah pemilihan NTT 2 ini.
Untuk diketahui, kunjungan Gubernur PPS dan Ketua TP KKK PPS di kabupaten Asmat akan berlangsung hingga Senin (13/3). Pj Gubernur Apolo Safanpo yang adalah putra Asmat ini, tiba bersama rombongan di Bandara Ewer, Asmat, Sabtu (11/3) tepat Pkl.11.15 WIT dengan pesawat komersial Trigana Air. Rombongan Gubernur Papua Selatan, disambut ribuan masyarakat (Ron)