TIFFANEWS.CO.ID,- Organisasi Aksi Solidaritas Era (OASE) Kabinet Indonesia Maju (KIM) berikan penghargaan untuk 4 perempuan berjasa dan berprestasi di bidang pertanian, pendidikan, lingkungan hidup dan sosial di Merauke, Ibukota Provinsi Papua Selatan (PPS), Jumat (26/5).
Memperingati Hari Kartini, OASE-KIM berkoordinasi dengan Pemprov PPS dan Pemkab Kabupaten di PPS, utk memberikan penghargaan sebagai wujud penghormatan atas jasa dan kontribusi yang diberikan penerima penghargaan kepada masyarakat.
OASE-KIM, melalui Pj. Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP.PKK) Provinsi Papua Selatan, Ny. Ade Irma Suryani Safanpo, ST., MT didampingi PJ Gubernur Papua Selatan, Dr. Ir. Apolo Safanpo, ST., MT memberikan Penghargaan Perempuan Berjasa dan Berprestasi Provinsi Papua Selatan yang telah mengabdikan dirinya untuk melakukan inovasi bagi masyarakat.
Penerima penghargaan yakni Beata Gewo asal Kabupaten Merauke yang berpretasi di bidang pertanian, Olga Helena asal Kabupaten Mappi yang berpretasi di bidang sosial budaya dan Bertila Merop asal Boven Digoel yang berpretasi dibidang Kesehatan, serta Paustina Kanimo dari Kabupaten Asmat berpretasi dalam bidang Lingkungan Hidup.
Pj Gubernur Papua Selatan, dalam sambutannya mengharapkan agar semangat dan karya pengabdian ditengah masyarakat dapat tetap hidup serta dapat diteruskan.
“Semoga prestasi yang sudah diraih terus dilaksanakan dalam membentuk karakter generasi penerus kita melalui pendidikan anak dalam keluarga masing – masing,” harapnya.
Sementara itu Ketua Panitia selaku Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Papua Selatan, Samuel Raymundus Kamarka, ST, sampaikan dalam laporan panitia bahwa memperingati Hari Kartini 2023, Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju juga memberi penghargaan untuk 514 perempuan se-Indonesia.
“Ini sebagai wujud nyata perhatian pemerintah untuk perempuan hebat di berbagai bidang kehidupan masyarakat,” ujarnya.
Salah satu penerima penghargaan, Paustina Kanimo dari Kabupaten Asmat termasuk dalam 10 besar menerima penghargaan secara langsung oleh ibu negara dan Mendagri pada puncak kegiatan di Medan. (Ron)