TIFFANEWS,CO,ID,- Sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas dan profesionalisme Aparatur Sipil Negara (ASN) di Provinsi Papua Selatan (PPS), Pemerintah Provinsi Papua Selatan menyelenggarakan kegiatan pembinaan ASN dengan menghadirkan Tenaga Ahli Menteri Dalam Negeri, Dr. Michael Manufandu, MA., sebagai narasumber.
Kegiatan yang berlangsung di Gedung Negara, Kantor Gubernur Provinsi Papua Selatan, Jumat (23/6) ini, dibuka oleh Pj Gubernur Papua Selatan Dr. Ir. Apolo Safanpo, ST., MT, dan dihadiri para Asisten Setda Papua Selatan, Staf Ahli, Pimpinan OPD dan Tim Ahli Gubernur.
Pembinaan ASN ini merupakan bagian dari komitmen pemerintah daerah dalam mengembangkan sumber daya manusia dalam pelayanan publik yang berkualitas. Kegiatan ini pun berisikan pemahaman mendalam tentang pentingnya tata kelola pemerintahan yang baik dan etika kerja yang profesional kepada para ASN di Papua Selatan.
Pj. Gubernur Apolo Safanpo mengatakan, Pemerintah Papua Selatan berharap melalui kegiatan pembinaan ini, ASN di wilayah ini dapat terus mengembangkan kompetensi mereka dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.
“Diharapkan juga bahwa nilai-nilai integritas, etika kerja yang tinggi, serta semangat inovasi akan ditanamkan secara kuat dalam diri setiap ASN,” ujarnya.
Pembinaan ASN merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas birokrasi dan memberikan pelayanan publik yang berkualitas di Papua Selatan.
Dalam era tuntutan perubahan dan kemajuan, pembinaan ASN menjadi langkah strategis dalam mempersiapkan tenaga pemerintahan yang profesional, efisien, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.
Kegiatan pembinaan ASN ini diharapkan menjadi momentum untuk mendorong semangat dan komitmen ASN di Papua Selatan dalam melayani masyarakat dengan sepenuh hati.
Dengan meningkatnya kualitas dan kapasitas ASN, diharapkan pembangunan di Papua Selatan akan semakin berkembang dan kesejahteraan masyarakat dapat tercapai secara berkelanjutan.
Dr. Michael Manufandu pada kesempatan itu, berbagi pengetahuan dan pengalaman dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik, integritas, serta kemampuan manajerial ASN.
Dia menyampaikan pentingnya peran ASN sebagai pilar utama dalam pelaksanaan tugas pemerintahan yang efektif dan transparan.
Dikatakan, bahwa integritas, kompetensi, dan dedikasi menjadi prinsip-prinsip yang harus dijunjung tinggi oleh setiap ASN untuk memberikan pelayanan yang berkualitas kepada masyarakat.
Pantauan tiffanews, kegiatan ini berjalan sangat dialogis. Kepada peserta yang hadir diberikan kesempatan untuk bertanya, berdiskusi, dan memperoleh pemahaman yang lebih mendalam tentang tugas dan tanggung jawab sebagai ASN yang profesional. (Ron)