TIFFANEWS.CO.ID,- Mmperingati hari ulang tahun ke-50 Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI), KNPI Provinsi Papua Selatan melaksanakan ziarah ke Taman Makam Pahlawan Trikora, Kabupaten Merauke, Provinsi Papua Selatan,, Minggu (23/7).
Ziarah diawali dengan upacara organisasi yang dilanjutkan dengan penaburan bunga. Ziarah ini dihadiri Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kadisporaparekraf) Provinsi Papua Selatan (PPS), Soleman Jambormias, S.Pd., M.Pd., mewakili Pj. Gubernur Papua Selatan.
Dalam amanatnya, Soleman Jambormias mengharapkan setiap insan pemuda senantiasa bersemangat dan menguatkan jati diri.
Kadisporaparekraf PPS ini menekankan pentingnya semangat juang dari masa lampau dan jiwa patriotisme yang harus terus berkobar, terutama di Papua Selatan, dengan persatuan sebagai kunci untuk mempersiapkan generasi muda menjadi pemimpin masa depan.
“Spirit semangat ini harus terus kita pupuk dalam jiwa kebersamaan, menjadi satu wadah yang membimbing dan menjaga kesatuan organisasi kepemudaan dalam KNPI,” ucapnya.
Kegiatan ziarah ini dihadiri berbagai organisasi kepemudaan yang berada di Papua Selatan, mulai dari organisasi nasional, kemahasiswaan, hingga organisasi kedaerahan.
Semua hadir untuk bersama-sama merayakan dan mengenang perjalanan sejarah KNPI selama setengah abad.
Perayaan HUT ke-50 KNPI ini menjadi momen yang berarti bagi para pemuda Papua Selatan, mengingat arti penting KNPI sebagai wadah bagi mereka dalam berkontribusi dan berkarya untuk bangsa dan negara. (Ron)