TIFFANEWS.CO.ID – Provinsi Papua Selatan akan membuka pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dengan kuota penerimaan sebanyak 1.000 orang pada pada 19 Agustus mendatang.
“CPNS itu 1000 orang yang akan diterima disini, 80 persen OAP dan 20 persen non OAP. Luar biasa kan, ini adalah hal istimewa dan kita sambut dengan baik,” ungkap Pj. Gubernur Papua Selatan, Rudy Sufahriadi pada Kamis (15/8/2024).
Pj. Gubernur Rudy juga akan memaksimalkan agar orang asli Papua dulu yang diakomodir. Berharap bahwa penerimaan CPNS ini menjadi kesempatan emas, Rudy menyebutkan bahwa ini merupakan berita baik bagi masyarakat di Papua Selatan.
Tahapan seleksi CPNS dilakukan sesuai surat Badan Kepegawaian Negara (BKN) Nomor 5419/B-KS.04.01/SD/K/2024 tertanggal 13 Agustus 2024 bahwa berdasarkan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Nomor 293 Tahun 2024 tentang Penetapan Kebutuhan Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Instansi Pemerintah.
Dalam surat BKN tersebut disebutkan jadwal seleksi pengadaan CPNS tahun anggaran 2024 dimulai 19 Agustus hingga 2 September 2024. Selanjutnya dari 20 Agustus sampai dengan 6 September 2024 akan dilakukan tahapan pendaftaran seleksi. Kemudian dari 20 Agustus hingga 13 September 2024 dilanjutkan dengan tahapan seleksi administrasi.
Untuk pengumuman hasil seleksi administrasi dilakukan dari 14 hingga 17 September 2024. Tahapan seleksi selanjutnya dilakukan secara berjenjang sebagaimana ketentuan hingga nantinya pengumuman hasil seleksi CPNS pada 5 sampai dengan 12 Januari 2025.
Rudy Sufahriadi menambahkan alokasi 80 persen CPNS orang asli Papua dan 20 persen non Papua merupakan kebijakan pemerintah daerah dalam penerimaan pegawai negeri formasi 2024.
Sebelumnya di masa kepemimpinan Apolo Safanpo hal ini telah diinformasikan kepada masyarakat melalui jumpa pers pada Kamis (28/3/2024) dan untuk mendapatkan data terkait pencari kerja di provinsi Papua Selatan, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Provinsi Papua Selatan telah membuka Link Survey Pencari Kerja.
Ditambahkan Pemerintah Provinsi Papua Selatan Formasi Tahun 2024 juga mengalokasikan kepada Pemerintah Kabupaten Mappi Sebanyak 2.787 Formasi dengan rincian 150 Formasi Untuk CPNS dan 2.637 Formasi untuk PPPK.
Sementara itu saat dikonfirmasi Kepala BPKAD Papua Selatan, Albert Rapami mengatakan bahwa seleksi CPNS di Papua Selatan akan disesuaikan dengan jadwal yang dikeluarkan oleh Badan Kepegawaian Negara.
BKPSDM sedang berkoordinasi dengan BKN Regional terkait dengan pendaftaran yang akan dilakukan secara online atau langsung di daerah.
Sebagai informasi dari 1.000 alokasi CPNS rincian formasi yang akan dibuka berupa 950 formasi teknis dan 50 untuk tenaga kesehatan. Untuk komposisi 950 tenaga teknis yang diterima ini terdiri dari 350 lulusan SLTA, 500 lulusan S1, tujuh lulusan S2. Sedangkan sisanya merupakan lulusan D2, D3 dan D4. (Ron)