TIFFANEWS.CO.ID — Kobaran semangat olahraga karate terus menyala dari ujung timur Indonesia. Pada Senin (21/4/2025) di Aula Kodim 1707/Merauke, Jalan Raya Mandala, Kabupaten Merauke, Provinsi Papua Selatan, menjadi saksi berlangsungnya tiga agenda penting dalam pembinaan karate di wilayah ini.
Rangkaian acara tersebut meliputi Pelantikan Pengurus INKAI Kabupaten Merauke Masa Bakti 2025–2029, Peresmian Dojo INKAI Kodim 1707/Merauke, dan Syukuran Hari Ulang Tahun ke-54 INKAI. Kegiatan berlangsung dalam suasana yang khidmat namun penuh semangat, dipimpin oleh Ketua Panitia Pelaksana, Supriadi, S.T., serta dihadiri berbagai tokoh dari unsur TNI, Polri, dan organisasi karate di Papua Selatan.
Pada sesi pelantikan, Ketua Umum INKAI Provinsi Papua Selatan, Herry Suwito, secara resmi melantik Komandan Kodim 1707/Merauke, Letkol Inf Johny Nofriady, S.E., M.Han, sebagai Ketua Umum INKAI Kabupaten Merauke untuk masa bakti 2025–2029. Pengangkatan ini turut diikuti oleh jajaran pengurus lainnya yang diharapkan mampu membawa energi baru bagi kemajuan INKAI di Merauke.
Acara berlanjut dengan peresmian Dojo INKAI Kodim 1707/Merauke, sebagai wujud nyata dukungan Kodim dalam pembinaan atlet karate sejak usia dini. Peresmian dilakukan langsung oleh Letkol Inf Johny Nofriady selaku Ketua Umum INKAI Kabupaten Merauke.
Peresmian ini turut disaksikan oleh para tamu kehormatan, antara lain Kadis Pers Lanud J. A. Dimara (perwakilan Danlanud), Kasat Prov Yonmarhanlan (perwakilan Danyonmarhanlan XI Merauke), Pjs. Kadis Potmar, Kasat Binmas Polres Merauke (perwakilan Kapolres Merauke), Ketua Umum INKAI Provinsi Papua Selatan, Ketua Umum GABDIKA Provinsi Papua Selatan dan Ketua Umum KKI Kabupaten Merauke.
Sebagai penutup rangkaian kegiatan, dilakukan syukuran dalam rangka HUT ke-54 INKAI tahun 2025. Perayaan ini dimeriahkan dengan pertunjukan demonstrasi teknik karate dan yel-yel dari para atlet muda INKAI Kabupaten Merauke. Penampilan yang penuh semangat ini berhasil memukau para tamu undangan, memperlihatkan dedikasi tinggi dalam menjunjung nilai-nilai kedisiplinan, sportivitas, dan semangat bela negara.
Kegiatan ini menjadi tonggak sejarah dalam perjalanan INKAI di Kabupaten Merauke serta menjadi pemacu semangat dalam membina dan mencetak atlet-atlet berprestasi dari tanah Papua Selatan.
(Ron)