TIFFANEWS.CO.ID,- Wujudkan perlindungan masyarakat (Linmas) yang profesional dan tangguh, Koramil 1711-01/WRK bersinergi dengan instansi terkait memberikan pembekalan kepada anggota Linmas yang berada di wilayah Teritorial Koramil Waropko, di Lapangan Makoramil Waropko, Kampung Waropko Distrik Waropko Kabupaten Boven Digoel, Kamis (27/10).
“Kegiatan pembekalan perlindungan masyarakat (Linmas) ini berlangsung selama tiga hari, adapun materi yang diberikan diantaranya pemberian pembekalan materi dasar Peraturan Baris-Berbaris (PBB) oleh Babinsa Ramil Waropko, tugas pokok Linmas, serta materi kesehatan lingkungan dan bahaya penyakit sex menular oleh pihak Puskesmas Waropko,” kata Wadanramil Kapten Inf Yohanes Koromat.
Menurutnya, kegiatan tersebut dapat menjadikan anggota Linmas yang berada di wilayah Koramil Waropko lebih paham dan mengerti akan tugas pokoknya masing-masing saat di lapangan.
“Kami ucapkan terimakasih kepada instansi terkait yang telah membantu mengisi materi kepada para Linmas untuk memberikan wawasan dan pengetahuan guna menciptakan aparat perlindungan masyarakat yang profesional dan tangguh ditengah-tengah masyarakat,” katanya.
Pada kesempatan yang sama, Serka Rachim Radjab mengatakan bahwa secara garis besar tugas Linmas itu adalah membantu penanggulangan bencana, membantu keamanan, ketentraman dan ketertiban yang ada di lingkungan masyarakat serta membantu kegiatan sosial kemasyarakatan.
“Selaku Babinsa, besar harapan saya dengan adanya kegiatan ini kemampuan individu rekan-rekan Linmas lebih meningkat sehingga paham akan tugas pokoknya saat berada di lingkungan masyarakat nantinya,” tutupnya.(*)