TIFFANEWS.CO.ID,- Babinsa Koramil 1712-06/Bonggo Serda Eliazer Bach dan Praka S Waicang bersama warga masyarakat kerja bakti Pembersihan jalan di Jalur 1 Barat, kampung Bebon Jaya, Distrik Bonggo, Kabupaten Sarmi, Minggu(6/11)
Serda Eliazer Bach menyampaikan, tujuan kerja bakti Pembersihan di jalan jalur 1 Barat Kampung Bebon Jaya Agar Supaya jalan jalur 1 Barat terlihat rapi dan bersih
“Kegiatan kerja bakti ini dilakukan karena kondisi bahu jalan yang ada semakin menyempit karena ditumbuhi rumput dan semak yang menjalar ke bahu jalan sehingga sangat kotor,” jelasnya.
Hendrik, salah seorangwarga yang ikut dalam kerja bakti mengatakan titik-titik yang menjadi sasaran pembersihan yaitu menyisir sisi kiri-kanan jalan sepanjang poros kampung Bebon Jaya yang tidak dihuni oleh warga sehingga banyak rumput serta tanaman liar yang menjalar dan banyak ditumbuhi semak belukar serta rumput liar yang mengganggu pengguna jalan.
“Ada beberapa titik titik tertentu yang harus dibersihkan mulai dari sisi kiri dan sisi kanan jalan sehingga warga yang melintasi jalan ini baik yang berkendara maupun yang berjalan kaki merasa aman dikarenakan area ini juga termasuk banyak ular yang tidak ketahui asalnya dari mana, oleh karena itu kami mengambil tindakan bersama di siang ini” ungkap Hendrik
Menanggapi antusias warga menanggapi sebagian besar warga dalam kerja bakti bersama Babinsa, Praka S Waicang mengatakan hal ini dapat memupuk kekompakan serta kerja sama yang baik.
Kegiatan kerja bakti seperti ini, menurutnya, selain untuk melestarikan budaya gotong-royong bangsa kita, juga sebagai wadah dalam menumbuhkan kebersamaan dan hubungan emosional antara TNI dengan masyarakat.
“Sehingga Kemanunggalan TNI bersama Rakyat yang kuat akan terus terbentuk dan terpelihara dengan harapan warga selalu jaga kebersihan agar terhindar dari penyakit apalagi di Papua terkenal dengan nyamuk DB,” pungkas Praka Waicang. (*)