TIFFANEWS.CO.ID – Sebuah kebanggaan bagi masyarakat Kabupaten Merauke, dalam Kejuaraan Nasional Atletik U16 dan U18 Indonesia Open Championship yang berlangsung di Jogja dari tanggal 20-24 Juli 2024, anak-anak asli Merauke menorehkan prestasi gemilang dengan meraih 3 medali emas dan 1 medali perak.
Prestasi ini menandai kembalinya nama besar Merauke dalam dunia atletik nasional, mengingat kejayaannya pada era 70-an.
Dari lima atlet yang berpartisipasi, tiga di antaranya berhasil meraih medali emas.
Stefen Erer Mahuze menonjol dengan meraih juara 1 dalam lompat jauh dan lempar lembing, sementara Kristomus Kaize berhasil meraih juara 1 dalam lempar lembing putra.
Kresensia Mobok Ndiken juga mengukir prestasi dengan meraih juara 2 dalam lempar lembing. Sementara itu, Erlince Wale Kaize dan Ruvina Rosita Mahuze, meskipun belum meraih medali, tetap menunjukkan semangat dan determinasi yang luar biasa.
Kelima Atlet itu merupakan anak-anak asli dari Kampung Ivimahad, Muting, dan Wayau. Alasan hingga mereka dapat berkompetisi saat ini, dikarenakan adanya dukungan penug dari Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Merauke.
Sebelumnya Dispora Merauke telah menyelenggarakan perlombaan tingkat distrik untuk memilah-milah atlit muda yang pantas berkompetisi di ajang sebesar ini.
Mike Christian Walinaulik, S.STP.,M.Si, Kepala Dispora Kabupaten Merauke, dengan penuh api semangat menyatakan komitmennya untuk terus mengembangkan bakat olahraga di bidang atletik, khususnya dalam lempar lembing dan tolak peluru.
“Ini potensi yang sudah lama dari tahun 70-an dan harus kita kembalikan ! Ini identitas kita, terutama lempar lembing dan tolak peluru,” ucap Mike.
“Hal ini harus kembali ke anak-anak Marind lagi. Jadi, pembinaannya akan kita tingkatkan,” tambahnya.
Dalam komentar terpisah, Mike juga mengungkapkan bahwa meskipun mewakili Kabupaten Merauke, tim mereka tetap menggunakan nama “Papua Selatan” sebagai penghormatan terhadap wilayah tempat mereka berasal, sambil tetap mengikuti kompetisi nasional.
Kesuksesan anak-anak Merauke ini memperoleh apresiasi besar dari Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Merauke, yang mengucapkan terima kasih atas kerja keras mereka yang menghasilkan prestasi gemilang ini. (Djo)