TIFFANEWS.CO.ID,- Penjabat (Pj) Gubernur Papua Selatan, Prof. Dr. Apolo Safanpo, ST., MT., menegaskan komitmen untuk memastikan segala aspek penting pada pemilu berjalan aman dan lancar di wilayahnya, termasuk penerangan dan konektivitas internet.
Hal ini disampaikan Pj Apolo Safanpo dalam pertemuan bersama Forkopimda, Pemerintahan tingkat Distrik dan Pelaksana Pemilu, saat kunjungan kerja di Distrik Sota, Minggu (11/02/2024),
Dalam pertemuan bersama itu, Pj Gubernur Safanpo menyampaikan rencananya untuk mengirim surat resmi kepada PT. Perusahaan Listrik Negara (PLN) dan PT. Telkom Indonesia.
Surat tersebut bertujuan untuk memastikan pelayanan yang optimal selama periode pemilu, terutama dalam hal penerangan dan konektivitas internet.
“Pemerintah Provinsi Papua Selatan akan menyampaikan melalui surat resmi kepada pihak PLN agar memberi pelayanan lebih, terutama pada saat pemilu sampai masa perhitungan suara,” ungkap Pj Gubernur Safanpo.
Selain itu, Pemerintah Provinsi juga akan mengirim surat kepada pihak Telkomsel untuk meminta dukungan dalam membackup jaringan internet di wilayah Papua Selatan.
Langkah-langkah ini diambil sebagai bagian dari upaya untuk memastikan kelancaran proses pemungutan suara dan perhitungan di wilayah tersebut.
Dengan kolaborasi antara pemerintah daerah dan perusahaan-perusahaan terkait, diharapkan pemilu di Papua Selatan dapat berjalan dengan baik dan menghasilkan hasil yang transparan serta dapat dipercaya.
Penjabat Gubernur Papua Selatan, Prof. Apolo, menekankan pentingnya kerjasama semua pihak dalam memastikan keberhasilan pemilu yang adil dan demokratis. Dengan langkah-langkah ini, diharapkan Papua Selatan dapat menjadi contoh bagi daerah lain dalam penyelenggaraan pemilu yang berintegritas. (Ron)