TIFFANEWS.CO.ID,- Plt. Asisten 1 Sekda Provinsi Papua Selatan Drs. Agustinus Joko Guritno, M.Si., dan Dandim 1707/Merauke Letkol Inf Bayu Kriswandito, S.Hub., Int. Ikut dalam kegiatan penanaman mangrove di Pantai Lampu Satu, Kelurahan Samkai Distrik Merauke Kabupaten Merauke – Papua Selatan, Senin (15/5).
Penanaman mangrove ini merupakan kegiatan Nasional yang dilaksanakan secara serentak dari Sabang sampai Merauke dengan melibatkan personel TNI/Polri, Muspida, Pelajar dan Pramuka.
Untuk wilayah Provinsi Papua Selatan ditanam 5.000 mengrove yang dipimpin langsung oleh Pangkoopsud III Marsda TNI Donald Kasenda, S.T., S.I.P., M.M.
Dalam amanatnya Marsda TNI Donald Kasenda, S.T., S.I.P., M.M. menyampaikan bahwa pesisir adalah wilayah yang sangat rentan terhadap terjadinya kerusakan, sehingga wilayah tersebut perlu dilindungi dari serangan gelombang yang datang dan salah satu upaya yang perlu dilakukan yaitu membuat tanggul hidup berupa tanaman mangrove.
“Tanaman mangrove memiliki aneka manfaat bagi keberlanjutan lingkungan seperti menstabilkan garis pantai, mengurangi erosi dari gelombang badai, arus, ombak, dan pasang surut”. ungkap Marsda TNI Donald Kasenda.
Melalui momen ini, kami mengajak hadirin untuk bersama-sama bertekad menjaga lingkungan kita dengan melaksanakan penanaman mangrove, dengan harapan mampu memberi sedikit perlindungan bagi daerah pesisir pantai dari gerusan ombak yang dapat menyebabkan berkurangnya daerah pantai”. harapnya.
Ikut dalam penanaman mangrove tersebut Danlantamal XI/Merauke Brigjen TNI (Mar) Gatot Mardiyono, S.H., Kasrem 174/ATW Kolonel Inf Frist Wilem Rizard Pelamonia, Danlanud J.A. Dimara Kolonel Pnb Onesmus Gede Rai Aryadi, S.E., M.Han., LO Polda Papua Selatan Kombes Pol. Drs. Bedjo P.S., Kapolres Merauke AKBP Sandi Sultan, SIK, Kepala Dinas Lingkungan Kehutanan dan Pertanahan Prov. Papua Selatan Jujuk, S.E. dan Kepala Balai Taman Nasional Wasur Yarman, S.Hut., M.Si.
Usai penanaman bibit pohon mangrove kegiatan dilanjutkan dengan Video Conference (Vicon) oleh seluruh tamu undangan yang dipimpin oleh Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo. (Ron)